Angkatan 95 SMA Muhammadiyah Tanah Grogot Salurkan Donasi untuk Korban Bencana Aceh & Sumatera Melalui BAZNAS Kabupaten Paser
10/12/2025 | Penulis: Iqbal Zulkarnain
Angkatan 95 SMA Muhammadiyah Tanah Grogot berdonasi untuk korban bencana di Aceh dan Sumatera.
Tana Paser — Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kabupaten Paser menerima dana infaq dari Ibu Herlina, mewakili teman–teman Angkatan 95 SMA Muhammadiyah Tanah Grogot, sebagai bentuk kepedulian terhadap korban bencana di Aceh dan Sumatera. Dana tersebut masuk melalui transfer dan tercatat pada rekening koran BAZNAS Kabupaten Paser pada 9 Desember 2025.
Dalam laporan keuangan, tercatat bahwa dana infaq sebesar Rp1.536.524 masuk ke rekening Infaq 7373083083. Donasi ini diharapkan dapat membantu meringankan beban warga yang terdampak bencana di wilayah Aceh dan Sumatera.
Ketua BAZNAS Kabupaten Paser, Ir. H. Bachtiar Effendi, M.T, menyampaikan apresiasi mendalam atas empati dan kepedulian alumni Angkatan 95.
“Kami sangat berterima kasih kepada Ibu Herlina dan seluruh Angkatan 95 SMA Muhammadiyah Tanah Grogot. Donasi ini menunjukkan betapa kuatnya rasa solidaritas terhadap saudara-saudara kita yang sedang mengalami musibah di Aceh dan Sumatera. Semoga menjadi amal jariyah bagi seluruh donatur,” ujarnya.
Wakil Ketua I Bidang Pengumpulan, Drs. H. M. Jufri Kadir, M.M, juga memberikan apresiasi.
“Kontribusi dari Angkatan 95 sangat berarti dan menunjukkan bahwa kepedulian sosial tetap hidup di tengah masyarakat. Infaq ini akan kami salurkan secara tepat sasaran untuk membantu korban bencana,” jelasnya.
BAZNAS Kabupaten Paser menegaskan bahwa dana yang diterima akan digunakan sepenuhnya untuk membantu korban bencana, termasuk penyediaan kebutuhan darurat, logistik, serta dukungan pemulihan pascabencana.
BAZNAS juga mengajak masyarakat, komunitas, dan alumni lainnya untuk terus bersinergi dalam membantu sesama melalui penyaluran zakat, infaq, dan sedekah yang amanah dan transparan.
Berita Lainnya
Pentol Putri Petong Milik Hendra Diperkuat Bantuan Gerobak Motor Program ZCD BAZNAS Kabupaten Paser
14 Juta Rupiah Terkumpul, BAZNAS Kabupaten Paser Bersama UPZ Mazaya Sukses Gelar Paser Bershalawat dan Paser Berinfaq
Sayur Keliling Marwan Hadi Kini Naik Kelas Berkat Program ZCD Gerobak Motor Mustahiq BAZNAS Kabupaten Paser
Kepala Kesbangpol Kabupaten Paser Serahkan Zakat Awal Tahun 2026 kepada BAZNAS
Awal Tahun 2026, BAZNAS Kabupaten Paser Terima Setoran ZIS dari PDAM untuk Perkuat Gerakan Filantropi
Sinergi Pelestarian Alam, BAZNAS Paser Hadiri Diskusi Publik dan Launching KUNTUMM

Info Rekening Zakat
Mari tunaikan zakat Anda dengan mentransfer ke rekening zakat.
BAZNAS
