BAZNAS Kabupaten Paser Lakukan Koordinasi dan Tindak Lanjut Persiapan Kick Off Program ZCD
23/10/2025 | Penulis: iqbal zulkarnain
BAZNAS Paser koordinasi persiapan Kick Off Program ZCD di Desa Suliliran Baru.
Tanah Grogot, 23 Oktober 2025 — Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kabupaten Paser menugaskan sejumlah pimpinan dan pelaksana untuk melakukan koordinasi dan tindak lanjut pelaksanaan kegiatan Kick Off Program Zakat Community Development (ZCD) di Desa Suliliran Baru, Kecamatan Paser Belengkong.
Kegiatan ini merupakan bagian dari program pendayagunaan dana zakat BAZNAS Provinsi Kalimantan Timur yang difokuskan pada sektor pertanian, khususnya melalui penanaman padi perdana oleh Kelompok Tani Subaru Apik.
Tim BAZNAS Kabupaten Paser yang ditugaskan terdiri dari:
-
Drs. H. M. Jufri Kadir, M.M – Wakil Ketua I
-
Akmaluddin, S.Pd.I – Wakil Ketua III
-
Fitriani, S.A.P – Kepala Pelaksana
-
Audiya Rahmah, S.A.P – Pelaksana Bidang Pendistribusian dan Pendayagunaan
Penugasan tersebut bertujuan untuk memastikan seluruh persiapan berjalan dengan baik, mulai dari koordinasi dengan pihak desa, kelompok tani, hingga perangkat daerah terkait yang turut mendukung kegiatan penanaman padi perdana ini.
Ketua BAZNAS Kabupaten Paser, Ir. H. Bachtiar Effendi, MT, menjelaskan bahwa koordinasi ini menjadi langkah penting dalam memastikan keberhasilan pelaksanaan program ZCD di wilayah Kabupaten Paser.
“Kami berharap program ini dapat menjadi contoh nyata bagaimana dana zakat dapat memberdayakan masyarakat, terutama dalam sektor pertanian yang menjadi penopang ekonomi desa,” ujar Bachtiar.
Kegiatan Kick Off penanaman padi perdana dijadwalkan akan dilaksanakan pada Sabtu, 25 Oktober 2025, di Desa Suliliran Baru, Kecamatan Paser Belengkong, dengan melibatkan berbagai unsur, termasuk pemerintah daerah, Forkopimda, dan perwakilan BAZNAS Provinsi Kalimantan Timur.
Berita Lainnya
Gerobak Motor ZCD BAZNAS Dorong Kemandirian Usaha Giono, Daud Saputra, dan Luhur Primianto
Awal Tahun 2026, BAZNAS Kabupaten Paser Terima Setoran ZIS dari PDAM untuk Perkuat Gerakan Filantropi
BAZNAS Kabupaten Paser Salurkan Bantuan Fakir di Long Ikis, Wujud Kepedulian untuk Keluarga Rentan
Wong Solo Salurkan Zakat Rp5 Juta melalui BAZNAS Kabupaten Paser di Awal Tahun 2026
Majelis Cinta Al-Qur’an dan Palestina di Batu Kajang Salurkan Donasi Rp11 Juta untuk Palestina melalui BAZNAS Kabupaten Paser
AWALI TAHUN 2026 DENGAN KEBAIKAN: Dinas Tanaman Pangan dan Hortikultura Paser Salurkan ZIS Rp4,1 Juta melalui BAZNAS Paser

Info Rekening Zakat
Mari tunaikan zakat Anda dengan mentransfer ke rekening zakat.
BAZNAS
