WhatsApp Icon

Capai Rp85 Juta dan 4 Ton Lebih Beras, Masjid Baiturrahim Laporkan Pengumpulan ZIS Ramadan ke BAZNAS Kabupaten Paser

12/04/2025  |  Penulis: iqbal zulkarnain

Bagikan:URL telah tercopy
Capai Rp85 Juta dan 4 Ton Lebih Beras, Masjid Baiturrahim Laporkan Pengumpulan ZIS Ramadan ke BAZNAS Kabupaten Paser

writed by Iqbal Zulkarnain

Tana Paser - Masjid Baiturrahim melaporkan total pengumpulan Zakat, Infak, dan Sedekah (ZIS) selama bulan Ramadan 1445 Hijriah mencapai Rp85.070.500 dan 4.813,4 kilogram beras. Jumlah ini terdiri dari zakat fitrah berupa uang sebesar Rp34.961.500 dan 4.327,1 kilogram beras, fidyah sebesar Rp4.667.000 dan 59,5 kilogram beras, zakat mal sebesar Rp32.591.500, serta infak dan sedekah sebesar Rp12.850.500 dan 426,8 kilogram beras.

Ketua Pengurus Masjid Baiturrahim, Drs. H. Azhar Bahruddin, M.AP, menyampaikan rasa syukur dan terima kasih kepada seluruh masyarakat yang telah mempercayakan penyaluran ZIS melalui Masjid Baiturrahim. "Alhamdulillah, kami sangat bersyukur atas kepercayaan dan partisipasi aktif dari masyarakat. Semoga zakat, infak, dan sedekah yang telah ditunaikan dapat memberikan manfaat yang besar bagi para mustahik," ujarnya.

Sementara itu, Ketua UPZ Masjid Baiturrahim, Bapak Suwandi, S.Pd.I, menjelaskan bahwa pengumpulan ZIS tahun ini mengalami peningkatan dibandingkan tahun sebelumnya. "Kami berupaya untuk terus meningkatkan pelayanan dan transparansi dalam pengelolaan dana ZIS, sehingga dapat memberikan manfaat yang lebih luas bagi masyarakat," tuturnya.

Ketua III Bidang Keuangan Masjid Baiturrahim, Bapak Akmaluddin, S.Pd.I, mengapresiasi kerja keras seluruh panitia dan relawan yang telah membantu dalam pengumpulan dan penyaluran ZIS. "Kami mengucapkan terima kasih kepada seluruh panitia dan relawan yang telah bekerja keras selama bulan Ramadan. Semoga Allah SWT membalas amal baik kita semua," ucapnya.

Dana ZIS yang terkumpul akan disalurkan kepada para mustahik yang berhak menerima, seperti fakir miskin, anak yatim, dan kaum dhuafa. Masjid Baiturrahim berkomitmen untuk terus menjalankan amanah ini dengan sebaik-baiknya, sehingga dapat memberikan kontribusi nyata dalam mewujudkan kesejahteraan masyarakat.

Bagikan:URL telah tercopy

Berita Lainnya

Info Rekening Zakat

Info Rekening Zakat

Mari tunaikan zakat Anda dengan mentransfer ke rekening zakat.

BAZNAS

Info Rekening Zakat