"Cahaya Zakat: Keajaiban Muzakki dan Mustahik", Gubernur Kaltim: Salurkan CSR Perusahaan Melalui BAZNAS, Akuntabel dan Tepat Sasaran!
10/03/2025 | Penulis: iqbal zulkarnain
KALTIM_BERZAKAT
Samarinda - Gubernur Kalimantan Timur, Rudi Mas'ud, menekankan potensi besar zakat di wilayahnya. Hal ini disampaikannya dalam acara penyerahan zakat bertajuk "Cahaya Zakat: Keajaiban Muzakki dan Mustahik".
"Zakat bukan sekadar kewajiban, namun juga tanggung jawab dan kebutuhan sosial terhadap seluruh masyarakat Kalimantan Timur yang kurang mampu. Ada 8 Asnab yang berhak atas zakat yaitu fakir, miskin, hamba sahaya, fi sabillillah, gharim, amilnya juga termasuk anak anak jalanan. Infaq dan sedekah juga bukan cuman untuk orang muslim, orang non muslim pun berhak mendapatkan itu," ujar Gubernur Rudi Mas'ud dalam wawancaranya
Dalam kesempatan tersebut, Gubernur Rudi Mas'ud juga mengutip perkataan Ketua BAZNAS Provinsi Kaltim "Ada kegitan-kegiatan sosial misalkan seperti operasi bibir sumbing, bantuan-bantuan rumah ibadah. Itu bisa mendapatkan melalui infaq dan sedekahnya termasuk sembako-sembako untuk keluarga yang tidak mampu atau bencana alam seperti banjir dan sebagainya," ujarnya.
Pemerintah Provinsi Kalimantan Timur, kata Gubernur Rudi Mas'ud, di BAZNAS inilah yang paling tepat menjalankan dana CSR, adapun perusahaan di Kaltim bisa langsung memberikan dana CSR ke BAZNAS. nantinya BAZNAS akan menyalurkan kepada masyarakat Kalimnatan Timur secara Akuntabel, Transparan dan tentunya tepat sasaran
"BUMN, BUMD, Perusahaan-perusahan yang ada di Kalimantan Timur, Salurkan Zakat, Infaq, dan Sedekahnya serat CSR nya langsung ke BAZNAS ataupun ke LAZ" ungkapnya.
Acara "Cahaya Zakat: Keajaiban Muzakki dan Mustahik" ini diharapkan dapat meningkatkan kesadaran masyarakat Kalimantan Timur tentang pentingnya zakat sebagai instrumen pemberdayaan ekonomi umat.
Berita Lainnya
BAZNAS Paser Hadiri Rakor BPJS Ketenagakerjaan Untuk Perkuat Perlindungan Jaminan Sosial
Sinergi Pelestarian Alam, BAZNAS Paser Hadiri Diskusi Publik dan Launching KUNTUMM
Zakat Menguatkan Usaha Ika Mayasirun, Kolaborasi BAZNAS Kabupaten Paser dan BAZNAS Kalimantan Timur Hadirkan Gerobak Motor ZCD
Gerobak Motor ZCD BAZNAS Dorong Kemandirian Usaha Giono, Daud Saputra, dan Luhur Primianto
Pentol Putri Petong Milik Hendra Diperkuat Bantuan Gerobak Motor Program ZCD BAZNAS Kabupaten Paser
Teladan Ketaatan: BAZNAS Paser Terima Penyaluran Fidyah dari Ibu Shofie Aina Qurani

Info Rekening Zakat
Mari tunaikan zakat Anda dengan mentransfer ke rekening zakat.
BAZNAS
