BAZNAS Kabupaten Paser Salurkan Rp125 Juta Zakat, Infak, dan Sedekah pada Juli 2025
05/08/2025 | Penulis: iqbal zulkarnain
Penyaluran naik akibat kebakaran, penghimpunan turun karena payroll berhenti.
Tana Paser - 05/07/2025– Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kabupaten Paser mencatat realisasi penyaluran Zakat, Infak, dan Sedekah (ZIS) pada bulan Juli 2025 mencapai Rp125.980.137, melebihi jumlah penghimpunan bulan yang sama sebesar Rp79.837.141.
Penghimpunan ZIS pada Juli mengalami penurunan signifikan dibanding bulan sebelumnya. Kondisi ini disebabkan oleh dampak berhentinya mekanisme pemotongan payroll zakat di beberapa instansi, yang selama ini menjadi salah satu sumber utama penerimaan BAZNAS.
Meski penghimpunan menurun, penyaluran tetap tinggi karena adanya respons cepat BAZNAS terhadap beberapa musibah kebakaran yang melanda wilayah Kabupaten Paser, seperti di Muara Komam, Desa Kerang, Tanah Periuk, dan Desa Sangkuriman. Dana bantuan darurat disalurkan untuk membantu para korban agar dapat segera bangkit dari musibah yang dialami.
Penyaluran ZIS bulan Juli mencakup lima program utama BAZNAS Kabupaten Paser, yaitu:
-
Paser Cerdas (Program Pendidikan): 66 jiwa penerima manfaat.
-
Paser Peduli (Program Kemanusiaan): 66 jiwa penerima manfaat.
-
Paser Sehat (Program Kesehatan): 5 jiwa penerima manfaat.
-
Paser Taqwa (Program Dakwah dan Advokasi): 2 jiwa penerima manfaat.
-
Paser Sejahtera (Program Ekonomi): 0 jiwa penerima manfaat.
Ketua BAZNAS Kabupaten Paser, Ir. H. Bachtiar Effendi, MT, menegaskan bahwa pihaknya akan terus berupaya mencari terobosan untuk meningkatkan penghimpunan zakat, sekaligus memastikan distribusi bantuan tepat sasaran.
“BAZNAS bergerak cepat membantu korban kebakaran dan mustahik lainnya. Amanah muzaki kami pastikan sampai tepat sasaran dan bermanfaat bagi yang membutuhkan,” ujarnya.
BAZNAS Kabupaten Paser mengajak masyarakat untuk terus mendukung program ZIS, sehingga bantuan darurat maupun pemberdayaan mustahik dapat berjalan berkesinambungan dan berdampak luas.
Berita Lainnya
BAZNAS Kabupaten Paser Salurkan Bantuan Fakir di Long Ikis, Wujud Kepedulian untuk Keluarga Rentan
Teladan Ketaatan: BAZNAS Paser Terima Penyaluran Fidyah dari Ibu Shofie Aina Qurani
Majelis Cinta Al-Qur’an dan Palestina di Batu Kajang Salurkan Donasi Rp11 Juta untuk Palestina melalui BAZNAS Kabupaten Paser
Zakat Menguatkan Usaha Ika Mayasirun, Kolaborasi BAZNAS Kabupaten Paser dan BAZNAS Kalimantan Timur Hadirkan Gerobak Motor ZCD
Sinergi Pelestarian Alam, BAZNAS Paser Hadiri Diskusi Publik dan Launching KUNTUMM
BAZNAS Kabupaten Paser Salurkan Bantuan Fakir Januari 2026

Info Rekening Zakat
Mari tunaikan zakat Anda dengan mentransfer ke rekening zakat.
BAZNAS
